Halo teman2 ebanksoal, apa kabarnya ? Semoga semuanya selalu sehat dan dalam rahmad Tuhan. Dan tetap semangat berjuang meraih ilmu pengetahuan dan mengasah kemampuan berpikir, ya..
Kali ini ebanksoal akan berbagi ilmu untuk melatih kemampuan teman2 menyelesaikan soal-soal yang berkaitan dengan materi virus di kelas X SMA.
Oke..langsung saja kita mulai ya...
Soal 1. Beberapa penyakit yang diderita manusia dapat disebabkan oleh adanya infeksi virus. Perhatikan beberapa pernyataan berikut !
1) Orthomyxovirus menyerang saluran pernapasan
2) Rhabdovirus menyerang sistem saraf
3) Herpestoviridae menyerang sel darah
4) Coronavirus menyerang saluran pencernaa
5) Varicella zooster menyerang jaringan kulit
Hubungan yang tepat antara jenis virus dan bagian tubuh yang diserang terdapat pada pernyataan nomor....
Pembahasan :
Orthomyxovirus menyerang saluran pernapasan menyebabkan penyakit influenza, Rhabdovirus menyerang sistem saraf menyebabkan penyakit rabies, Herpestoviridae menyerang jaringan kulit [bukan sel darah] menyebabkan penyakit herpes, Coronavirus tidak menyerang saluran pencernaan tetapi saluran/organ pernapasan menyebabkan penyakit covid019, dan Varicella zooster menyerang jaringan kulit.
Sehingga jawaban yang benar adalah pernyataan nomor 1), 2) dan 5)
Soal 2. Unggas yang telah terinfeksi virus H5N1 perlu dibasmi. Virus jenis ini sangat berbahaya bagi manusia karena....
a. menularkan penyakit AIDS
b. menyebarkan penyakit herpes
c. menyebabkan penyakit flu babi
d. mengakibatkan penyakit flu burung
e. menularkan penyakit kutil pada kulit
Pembahasan :
H5N1 merupakan sejenis virus yang menyerang unggas dan menyebabkan penyakit yang dinamakan "flu burung" pada manusia. Penyakit Aids, herpes, flu babi, dan kutil pada kulit tidak disebarkan melalui unggas.
Sehingga jawaban yang benar adalah d. mengakibatkan penyakit flu burung.
Soal 3. Beberapa jenis virus dapat menyebabkan penyakit pada manusia. Berilah tanda chek [ v ] pada pernyataan yang sesuai !
[ ] tuberculosis
[ ] influenza
[ ] campak
[ ] disentri
[ ] hepatitis B
[ ] kolera
Pembahasan :
tuberculosis [TBC], disentri dan kolera memang penyakit pada manusia, tetapi disebabkan oleh bakteri. Bukan disebabkan oleh virus.
Sehingga tanda chek [v] diberikan pada influenza, campak, dan hepatitis B.
Soal 4. Oleh beberapa kelompok Biolog, virus dapat dianggap sebagai mahkluk hidup aseluller, sebab struktur tubuh virus hanya terdiri atas asam nukleat (DNA atau RNA) yang dibungkus oleh kapsid/selaput protein.
a. Penyataan benar, alasan benar dan keduanya menunjukkan hubungan sebab akibat
b. Pernyataan benar, alasan benar tetapi keduanya tidak menunjukkan hubungan sebab akibat
c. Pernyataan benar, alasan salah
d. Pernyataan salah, alasan benar
e. Pernyataan salah, alasan salah
Pembahasan :
Secara struktural tubuh virus terdiri atas 2 komponen utama, yaitu : selaput protein [kapsid] di bagian terluar, dan di dalamnya ada asam nukleat yang bisa berupa DNA atau bisa juga RNA. Cermati gambar di bawah ini !
Sehingga jawaban yang benar adalah a. Penyataan benar, alasan benar dan keduanya menunjukkan hubungan sebab akibatSoal 5. Seorang pasien terdeteksi mengalami kerusakan pada kantung empedu yang ditandai dengan demam tinggi serta mata, kulit dan urin berwarna kuning disebabkan oleh karena pasien tersebut terinfeksi ......
a. virus demam berdarah [ virus dengue ]
b. virus hepatitis A
c. virus ebola
d. virus cacar
e. virus tetelo
Pembahasan :
Rusaknya kantung empedu yang ditandai dengan pasien mengalami demam serta mata, kulit dan urin berwarna kuning menunjukkan penderita tersebut menderita penyakit hepatitis A yang disebabkan oleh infeksi virus hepatitis A [HAV]. Virus dengue menyebabkan penyakit demam berdarah yang menyerang sel-sel trombosit, ebola menyerang darah dan organ-organ dalam seperti jantung, ginjal,otak, usus dan lainnya. Virus cacar menyerang jaringan kulit di hampir semua bagian tubuh [wajah,lengan,dada,punggung,perut,paha,dll]. Sedangkan virus tetelo diketahui menyebabkan penyakit tetelo pada unggas, bagian tubuh yang diserang adalah sistem pernapasan dan sistem saraf ayam.
Jadi jawaban yang benar adalah b. Hepatitis A.
Oke..sekian dulu soal dan pembahasan soal materi virus untuk SMA [bagian 1]. Tunggu bagian 2 pada postingan berikutnya. Pastikan mengunjungi secara berkala blog ebanksoal untuk mendapatkan soal-soal terbaru ya...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar